Valverde: Napoli Sangat Berbahaya Terutama di San Paolo
Ernesto Valverde menilai lawan Barcelona di 16 besar Liga Champions, Napoli, adalah tim yang berbahaya.
Situs Poker Terpercaya – Valverde: Napoli Sangat Berbahaya Terutama di San Paolo
Ernesto Valverde menilai lawan Barcelona di 16 besar Liga Champions, Napoli, adalah tim yang berbahaya. Blaugrana bakal menghadapi laga sulit terutama saat bertandang ke San Paolo.
Pengundian babak 16 besar Liga Champions telah rampung dilaksanakan di Nyon, Swiss (16/12/2019) malam WIB. Barcelona yang melaju ke fase gugur sebagai juara Grup F bakal bersua dengan runner-up Grup B Napoli.
Di leg pertama, Barcelona bakal bertandang ke San Paolo, (25/2/2020). Mereka kemudian berganti menjadi tuan rumah pada leg kedua, (18/3/2020).
Kondisi Napoli yang kini sedang terpuruk di Liga Italia dianggap bakal menguntungkan kubu Barcelona. Il Parteinopei terjerambab ke urutan ke-8 dengan baru saja mengganti pelatih dari Carlo Ancelotti ke Gennaro Gattuso.
Valverde: Napoli Sangat Berbahaya Terutama di San Paolo
Selain itu, pada duel terakhir kedua tim, El Barca mampu menang telak 4-0 dari Napoli di laga pramusim. Meski timnya lebih diunggulkan, Valverde menilai Dries Mertens dkk merupakan tim yang berbahaya apalagi jika bermain di San Paolo.
“Napoli adalah tim yang berbahaya. Mereka jelas tidak berada dalam kondisi terbaik saat ini. Mereka berganti pelatih dan harus beradaptasi sedikit demi sedikit,” ujar Valverde dikutip dari Sportskeeda.
“Kami akan melihat bagaimana kondisi mereka dan para pemain hingga Februari. Namun tanpa keraguan sedikit pun, kami harus mempersiapkan pertandingan itu dengan sangat baik.”
“Ini akan menjadi pertandingan dengan atmosfer yang luar bisa. Mereka memiliki stadion besar dengan para fan yang terasa sangat dekat.”
“Namun kami akan baik-baik saja. Kami terbiasa bermain dengan atmosfer seperti ini. Ini akan akan menjadi indah dengan pengalaman berada di kota seperti Napoli ,” jelasnya.